Pengalaman Pakai Pen Tablet Huion H420 dan Wacom Intuos Draw Ctl-490
Postingan kali ini adalah review saya terhadap 2 pen tablet yang pernah saya beli dan saya gunakan. Mungkin pengalaman saya ini bisa jadi referensi untuk kalian yang ingin membeli pen tablet. Jadi inilah review kedua pen tab itu menurut pandangan saya.
a. Huion H420
Pada tahun 2017, saya membeli pen tablet Huion H420, pen tab tersebut saya beli dari salah satu online shop yang tokonya ada di China. Jadi saat itu, lumayan lama juga sampainya dan lumayan juga ongkos kirimnya. Kurang lebih semua biayanya sekitar 400rb. Jadi pen tab ini ukurannya 4 x 2.23 Inchi, memang ukurannya mini gitulah.
Pen tablet ini pada sebenarnya diperuntukkan untuk game OSU karena harganya yang cukup murah dan ukurannya yang pas untuk memainkan game yang orientasinya kecepatan tangan itu. Tapi saya menggunakannya untuk menggambar digital dan saat itu saya memang belum pernah menggunakan pen tablet sama sekali.
"Baca Juga: Belajar menggunakan Bucket Tool di Manga Studio atau Clip Studio Paint Untuk Pemula
"Baca Juga: Belajar menggunakan Bucket Tool di Manga Studio atau Clip Studio Paint Untuk Pemula
Karena masih pemula, saya pikir ngga masalah lah beli yang murah dulu untuk belajar dan memang saat itu saya sedang kuliah jadi tidak bisa mengumpulkan banyak uang untuk membeli pen tab. Karena saat itu pen tab juga belum menjadi salah satu alat untuk mencari uang dan hanya sekedar hobi menggambar saja, saya belilah pen tab Huion H420 yang warna hitam.
Saat sampai, kotaknya imut sekali dan menurut saya ngga kecil-kecil amatlah pentabnya. Begitu buka kotaknya langsung ada kartu ucapan "Terima kasih telah memilih Huion" yang entah kenapa saat itu saya jadi excited gitu baca kartunya. Ada buku panduan, pen tab, nib (mata pen) cadangan sebanyak 4 buah, ring untuk cabut dan pasang nib dan kabel usb.
Oh iya, pen dari drawing tablet ini pakai baterai, jadi agak berat pennya. Tapi saat saya coba untuk menggambar digital, pen tab ini bagus dan berfungsi baik. Cuma yaaa kadang harus ganti baterai gitu kalau sudah lama digunakan. Untuk ukuran pemula yang mau belajar menggambar digital dengan pen tab, bolehlah untuk mempertimbangkan produk ini, terlebih jika budget juga masih minim.
Pen tab ini sangat membantu saat saya membuat webtoon challenge saat itu. Jadi benar-benar hampir ga ada beda dengan pen tab wacom menurut saya. Oh iya, ada 3 tombol di pen tabnya yang bisa di setting jadi undo, redo dan sebagainya.
Pen tab ini sangat membantu saat saya membuat webtoon challenge saat itu. Jadi benar-benar hampir ga ada beda dengan pen tab wacom menurut saya. Oh iya, ada 3 tombol di pen tabnya yang bisa di setting jadi undo, redo dan sebagainya.
b. Wacom Intuos Draw CTL-490
Setelah setahunan lebih memakai pen tab Huion diatas, sayangnya saya harus mengganti pen tab tersebut. Sebenarnya tidak ada kendala dari Huionnya, tapi tanpa sengaja pen Huion tersebut terinjak dan semenjak itu pen nya sudah tidak responsif lagi. Tapi karena pen tab Huion tersebut lah saya bisa menghasilkan uang untuk membeli Wacom ini.
Wacom ini, pennya tidak menggunakan baterai dan sangat ringan. Oh iya, kalian dapat lisensi software Artrage gratis saat kalian membeli wacom seri ini. Dan kalau kalian beli wacom intuos seri comic touch and pen, kalian akan mendapatkan lisensi software clip studio paint gratis.
"Baca Juga: Menghilangkan Objek Mengganggu di Foto dengan Adobe Photoshop
Pen tab ini agak lebar dari Huion, ada 3 nib cadangan di dalam pen tabnya. pen tab ini bisa terhubung tanpa kabel dengan bluetooth kalau kalian menambah biaya untuk membeli alatnya yang dijual terpisah dengan pen tabnya.
Ada 4 tombol yang bisa di setting sesuai keperluan kalian dan pennya juga punya 2 tombol juga. Diatas pen tablet, ada gantungan untuk pen jika kalian takut pen nya akan hilang atau terpisah dari drawing tabletnya seperti gambar dibawah ini.
Oh iya, kalau kalian beli produk wacom, kalian bisa login di website dan memasukkan nomor lisensi dari kotak wacomnya. Hal ini berguna untuk mendownload software hadiah yang sepaket dengan wacom tablet kalian dan jika suatu saat kalian mengganti laptop atau install ulang, kalian bisa mendownload lagi software tersebut dengan login di website wacom.
Apakah skill menggambar akan meningkat karena menggunakan pen tablet?Apakah mahalnya alat bantu menggambar akan membuatmu menjadi artist profesional? Jawabannya adalah tidak.
"Baca Juga: Cara Membuat Bentuk dengan Mudah di Adobe Illustrator - Part I
Kunci dari peningkatan skill bukan semata karena alat, tetapi seberapa sering kamu berlatih. Jika kamu masih sangat pemula, saya sarankan agar meningkatkan skill menggambar di kertas terlebih dahulu. Kenapa? Karena menggambar secara digital dan menggunakan pen tablet butuh penyesuaian yang lumayan lama agar terbiasa menggambar di tekstur yang licin.
Jika kalian menggunakan pen tablet untuk menggambar, usahakan menggunakan sarung tangan khusus yaaa. Kenapa? Karena pergelangan tangan atau jari kalian akan mudah cedera dan saya juga adalah salah satu penderitanya. Jika kalian tidak menggunakan sarung tangan, coba untuk memberi jeda pada tangan kalian. Misalnya jeda dan menggerak-gerakkan tangan tiap 30 menit menggambar.
Setelah setahunan lebih memakai pen tab Huion diatas, sayangnya saya harus mengganti pen tab tersebut. Sebenarnya tidak ada kendala dari Huionnya, tapi tanpa sengaja pen Huion tersebut terinjak dan semenjak itu pen nya sudah tidak responsif lagi. Tapi karena pen tab Huion tersebut lah saya bisa menghasilkan uang untuk membeli Wacom ini.
Wacom ini, pennya tidak menggunakan baterai dan sangat ringan. Oh iya, kalian dapat lisensi software Artrage gratis saat kalian membeli wacom seri ini. Dan kalau kalian beli wacom intuos seri comic touch and pen, kalian akan mendapatkan lisensi software clip studio paint gratis.
"Baca Juga: Menghilangkan Objek Mengganggu di Foto dengan Adobe Photoshop
Pen tab ini agak lebar dari Huion, ada 3 nib cadangan di dalam pen tabnya. pen tab ini bisa terhubung tanpa kabel dengan bluetooth kalau kalian menambah biaya untuk membeli alatnya yang dijual terpisah dengan pen tabnya.
Bagian belakang pen tab wacom untuk cadangan nib dan alat wireless |
Ada 4 tombol yang bisa di setting sesuai keperluan kalian dan pennya juga punya 2 tombol juga. Diatas pen tablet, ada gantungan untuk pen jika kalian takut pen nya akan hilang atau terpisah dari drawing tabletnya seperti gambar dibawah ini.
Oh iya, kalau kalian beli produk wacom, kalian bisa login di website dan memasukkan nomor lisensi dari kotak wacomnya. Hal ini berguna untuk mendownload software hadiah yang sepaket dengan wacom tablet kalian dan jika suatu saat kalian mengganti laptop atau install ulang, kalian bisa mendownload lagi software tersebut dengan login di website wacom.
Apakah skill menggambar akan meningkat karena menggunakan pen tablet?Apakah mahalnya alat bantu menggambar akan membuatmu menjadi artist profesional? Jawabannya adalah tidak.
"Baca Juga: Cara Membuat Bentuk dengan Mudah di Adobe Illustrator - Part I
Kunci dari peningkatan skill bukan semata karena alat, tetapi seberapa sering kamu berlatih. Jika kamu masih sangat pemula, saya sarankan agar meningkatkan skill menggambar di kertas terlebih dahulu. Kenapa? Karena menggambar secara digital dan menggunakan pen tablet butuh penyesuaian yang lumayan lama agar terbiasa menggambar di tekstur yang licin.
Jika kalian menggunakan pen tablet untuk menggambar, usahakan menggunakan sarung tangan khusus yaaa. Kenapa? Karena pergelangan tangan atau jari kalian akan mudah cedera dan saya juga adalah salah satu penderitanya. Jika kalian tidak menggunakan sarung tangan, coba untuk memberi jeda pada tangan kalian. Misalnya jeda dan menggerak-gerakkan tangan tiap 30 menit menggambar.
Sekian dulu review dari saya ya. Semoga bermanfaat untuk teman-teman pembaca.
Komentar
Posting Komentar